Cari Blog Ini

Jumat, 10 Maret 2017

Skenario Landasan Kawasan Menara Disiapkan

KUDUS - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kudus mulai melakukan perencanaan pembangunan landasan di Kawasan Menara Kudus yang nantinya akan diganti dengan lantai granit, dan nantinya kawasan tersebut akan menjadi wilayah larangan kendaraan bermotor. Meski saat oini masih dikaji aturan tersebut pada dinas terkait.
Kepala Dinas PUPR Kudus, Sam’ani Intakoris melalui Kepala Bidang Bina Marga, Jaswanto saat melakukan pantauan lokasi kemarin menjelaskan, pihaknya sudah membuat skenario secara sistematis untuk memulai pekerjaan tersebut. ”Saat ini sudah mulai pengajuan proses lelang dan nantinya dilaporkan terlebih dahulu ke inspektorat,” katanya.
Ia menuturkan, langkah pertama pihaknya akan membongkar seluruh pavling block yang berada di sekitar Menara Kudus, mulai dari ujung utara, timur, dan selatan. ”Kami bongkar dan kemudian didasari dengan besi bertulang, dan kemudian di cor. Baru dilakukan pemasangan lantai,” terangnya.
Drainase
Beberapa pertimbangan prosedur ini dilakukan, karena ini semata-mata agar material tersebut kuat serta tidak mencegah adanya kerusakan material dalam jangka panjang.
”Kemudian paving block kami bongkar agar permukaannya tetap rendah tidak melebih ketinggian sebelumnya karena hal ini berkaitan dengan potensi genangan,” jelasnya. Mengenai total landasan yang akan diganti lantai, ia mengatakan setelah dilakukan penghitungan seluruhnya ada 660 meter dengan pagu anggaran Rp 10 miliar.
”Perkiraan waktu pekerjaan masih kami hitung, kemungkinan dua sampai tiga bulan,” ujarnya. Tidak hanya sekedar mengganti landasan dengan lantai saja, namun pihaknya juga akan meningkatkan infrastruktur drainase di kawasan tersebut.
”Kami akan bongkar dan diberi culvert box di tengah landasan tersebut mulai dari utara hingga ke timur dan hingga diarahkan ke pembuangan, tentunya dengan tujuan untuk mencegah terjadinya genangan yang tampaknya juga masih berpotensi di wilayah tersebut,” katanya.

Sumber Berita : http://berita.suaramerdeka.com/smcetak/skenario-landasan-kawasan-menara-disiapkan/