Cari Blog Ini

Sabtu, 21 April 2018

Ibu-ibu Persit Kodim Pati Turut Dukung Karnaval Peringatan Hari Kartini

PATI, - TMMD Reguler ke-101 diwarnai semarak kemeriahan dalam rangka memperingati Hari Kartini yang dilaksanakan di desa Godo Kecamatan Winong Kabupaten Pati. Sejumlah siswa Taman Kanak-Kanak [TK] dan Paud berpakaian adat menggelar karnaval peringatan hari Kartini tahun 2018, Jumat (20/4).
Karnaval dimulai pukul 07.30 Wib dengan rute menyusuri sebagian jalan desa Godo dengan melewati lokasi sasaran fisik TMMD Reguler ke-101 yang saat ini dilaksanakan di desa Godo. Untuk kelancaran pelaksanaan karnaval, ibu-ibu Persit dari Kodim Pati juga turut mendukung dengan membagikan snack dan minum kepada perserta karnaval.
Pada kesempatan tersebut para siswa TK dan Paud yang didampingi masing-masing orang tuanya terlihat antusias pengikuti karnaval peringatan Hari Kartini yang diselenggarakan oleh Satgas TMMD Reguler ke-101. Dengan penuh semangat dan keceriaan mereka berjalan dengan mengenakan pakaian adat suku-suku di Indonesia yang melambangkan persatuan antar suku.
Salah satu orang tua siswa Dewi Supriyati [27] warga RT.07 RW.01 desa Godo Kecamatan Winong mengatakan, Dia sangat bangga dan berkesan dengan adanya Karnaval
perayaan hari Kartini bagi siswa TK dan Paud di desa Godo. "Menurut saya, kegiatan ini merupakan pelajaran yang sangat berharga untuk anak-anak, guna mencetak Kartini-Kartini Kecil generasi penurus bangsa," ujarnya.  


Sumber Berita :  http://www.suaramerdeka.com/news/detail/23951/Ibu-ibu-Persit-Kodim-Pati-Turut-Dukung-Karnaval-Peringatan-Hari-Kartini