Cari Blog Ini

Sabtu, 09 Juni 2018

Bripka Edi Juara Tadarus Alquran Polres Blora

BLORA – Untuk kali pertama, Polres Blora menggelar lomba azan, dan membaca Al Quran antaranggota, pesertanya dari 16 Polsek, plus Polres. Acara dibuka Kapolres AKBP Saptono,  di masjid  Al Istiqomah kompleks Polres setempat, Jumat (8/6).
Menurut Ketua Panitia yang juga Kasat Binmas Kompol Sumaidi, jumlah peserta  memang tidak terlalu banyak, hanya 30 orang, namun peserta itu adalah wakil dan terbaik dari 16 Polsek dan Polres.
Kapolres Blora AKBP Saptono, menjelaskan azan jika dikumadangkan dengan baik Insya Alloa akan mendatangkan ketenangan, dan bisa menjadikan pahala yang besar bagi yang mengumandangkannya.
Kegiatan lomba azan dan tadarus Alquran, bertujuan untuk menanamkan motivasi anggota Polres Blora agar lebih rajin membaca Alquran, memahami dan mengamalkan isinya. “Melalui kegiatan, diharapkan dapat mencetak sosok Polri teladan di masyarakat,” harapnya.
Dapat Pahala
Kapolres menambahkan, membaca Alquran akan mendatangkan pahala, apalagi dikerjakan saat Ramadan, dan pahalanya akan dilipatgandakan berkali-kali lipat, jika pembaca dalam kondisi suci, ridha dan sungguh-sungguh.
Lomba dipimpin ustaz Maulani, didampingi ustaz Sutrisno, dengan hasil lombaazan juara 1 Brigadir Laksono,  juara 2  Brigadir Adi Marsoni, dan juara 3 Aipda Suyono. Untuk lomba baca Alquran, juara 1, 2, 3 Bripka Edi, Aipda Muid, dan Aipda Suntaji. Maisng-masng juara menerima uang pembinaan, piagam, dan trofi dari Kapolres Blora AKBP Saptono SIK, MH.
Ketua Panitia Kompol Sumaidi menambahkan, lomba berjalan lancar, dan tertib. Dia berharap, tahun-tahun mendatang digelar lomba yang sama, peserta tidak hanya anggota, tapi dari keluarganya juga.


Sumber Berita :  http://www.wawasan.co/home/detail/4556/Bripka-Edi-Juara-Tadarus-Alquran-Polres-Blora