Cari Blog Ini

Senin, 20 Agustus 2018

Kekeringan Meluas, BPBD Droping Air

JEPARA - Krisis air yang dialami sejumlah desa di Jepara diprediksi akan meluas. Hal itu tak lepas dari musim kemarau yang masih terjadi setidaknya dua hingga tigas bulan ke depan. Sejauh ini, sudah ada lima desa di empat kecamatan yang sudah mengajukan bantuan air bersih ke BPBD Jepara.

Desa-desa itu, Desa Blimbingrejo, Kecamatan Nalumsari, Raguklampitan, Kecamatan Batealit, Kunir dan Gelang Kecamatan Keling serta Desa Clering, Kecamatan Donorojo.

Di Raguklampitan ada 190 keluarga yang kesulitan air bersih. Ratusan keluarga itu tersebar di RT23, 24 dan 26 RW5. Di Desa Blimbingrejo, ada sekitar 207 keluarga yang krisis air bersih. Mereka tersebar di RT 6 dan 7 RW5, RT 1 dan 2 RW4 dan RT6 RW3.

Di Desa Gelang krisis menimpa 300 keluarga di RT1 RW1, RTRW2 dan RT1 RW3. Adapun di Desa Kunir setidaknya ada 200 keluarga di RW2 yang kesulitan air bersih. Sementara di Clering belum diketahui karena proses distribusi bantuan air bersih belum dilakukan.

”Kemungkinan krisis air akan makin meluas mengingat kemarau yang masih cukup lama. Meluas baik di titik-titik lain desa yang sudah mengalami krisis air bersih, maupun meluas ke desa-de

sa lainnya. Ada banyak desa lainnya yang rawan mengalami krisis air bersihm,” terang Kasie Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Jepara, Jamaludin.

Wilayah lain yang diprediksi bakal mengalami krisis air bersih sesuai dengan pemetaan yakni di Kecamatan Kedung. Desa itu meliputi Kedung Malang, Karangaji, Surodadi, Panggung Sowan Kidul dan Kalianyar.

Desa lainnya yakni Desa Karanggondang dan Sekuro di Kecamatan Mlonggo, Desa Sumosari, Kecamatan Batealit, Desa Tunggul, Pandean, Bategede dan Dorang Kecamatan Nalumsari, Desa Pancur, Bungu, Datar, dan Rajekwesi Kecamatan Mayong.

Di Kecamatan Pecangaan meliputi Desa Kaliombo dan Desa Gerdu, ditambah lagi Desa/Kecamatan Welahan, serta Desa Sumberrejo Kecamatan Donorojo yang tiap tahun hampir selalu mengalami krisis air bersih.

Dia menambahkan, sejauh ini BPBD total sudah mengirimkan sebanyak 27 tangki dengan jumlah air sebanyak 137 ribu liter ke Blimbingrejo, Raguklampitan dan Gelang. Terbaru, BPBD Jepara mengirimkan 10 ribu liter air ke Raguklampitan dan 10 ribu liter ke Gelang.

”Rencananya besok (hari ini-red) akan kami kirimkan sebanyak 10 ribu liter dengan dua truk tangki ke Blimbingrejo. Jumlah yang sama juga dikirimkan ke Kunir besok (hari ini-red) juga,” katanya.



Sumber Berita : https://www.suaramerdeka.com/smcetak/baca/116383/kekeringan-meluas-bpbd-droping-air