Cari Blog Ini

Jumat, 22 Februari 2019

Peringati HPSN, Biddokkes Polda Jateng Bagikan APD

Semarang – Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokes) Polda Jateng Bagikan Alat Pelindung Diri (APD) pada peringatan HPSN Mapolda Jateng
Hari ini Jumat (22/2) Biddokkes Polda Jateng bersama Seluruh Satker Mapolda Jateng melaksanakan kegiatan memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) yang jatuh pada hari Kamis kemaren (21/2).
Kegiatan ini dilakasanakan di lingkungan sekitar RS. Prof Awaloedin Djamin (dahulu RS. Bhayangkara Semarang).
Dalam mendukung kegiatan tersebut Biddokkes telah menyiapkan alat pelindung diri seperti masker dan hanscun (sarung tangan lateks).
Kasubbagrenmin Biddokkes Kompol Indriyanto menyampaikan di sela-sela kegiatan bahwa perlunya alat pelindung diri (APD) untuk mencegah atau meminimalisir transmisi kuman atau virus yang ada pada sampah maupun debu.
“Dengan kegiatan ini kepedulian akan kebersihan lingkungan akan selalu tertanam di hati kita terutama anggota Biddokkes Polda Jateng, hal ini juga memupuk kebersamaan dan keakraban melalui gotong royong berupa kerja bakti, ” jelas Kompol Indriyanto.
Kasubbag Renmin Biddokkes Polda Jateng mengucapkan terima kasih atas partisipasi semua anggota yang telah membersihkan sampah di lingkungan dan semoga akan menambah semangat Biddokkes untuk selalu menjaga lingkungan tetap bersih dan rapi.

Sumber :  https://tribratanews.jateng.polri.go.id/2019/02/22/peringati-hpsn-biddokkes-polda-jateng-bagikan-apd/