Cari Blog Ini

Rabu, 08 Maret 2017

Pelaku Usaha Kecil Menengah Dilatih Penjualan Online







REMBANG – Sebanyak 90- an pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) di Kabupaten Rembang kemarin mendapatkan pelatihan penjualan online di Gedung KPRI Rembang.
UKM yang dilatih gratis oleh Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Rembang adalah usaha kecil menengah yang bergerak di bidang kuliner, batik, sablon dan bordir.
Kepala Bidang Koperasi dan UKM Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Drs Hadi Sutopo Kabid Koperasi dan UKM mengaku pemasaran online menjadi solusi bagi UKM di Rembang.
Selama ini, kendala UKM di Rembang adalah pemasaran. UKM sendiri masih banyak yang mengandalkan pemasaran melalui toko dan hubungan perkenalan.
‘’Dari kualitas produk sebenarnya sudah banyak yang bagus. Tinggal bagaimana pemasarannya,’’ kata dia.
Dia menerangkan yang dilakukan Dinperindagkop UKM saat ini adalah mendorong UKM memasarkan produk secara online.
‘’Sehingga hasil produksinya bisa dikenal secara global,” jelas dia. Hadi Sutopo mengatakan jumlah UKM saat ini mencapai lebih dari 32 ribu.
Pihaknya menyadari bahwa UKM ini akan menggeliatkan ekonomi di Rembang. ‘’Karenanya pelatihan semacam ini akan rutin kami lakukan,’’ tegas dia.
Tiga Langkah
Plt Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kemasyarakatan Pemkab Rembang Abdullah Zawawi Pemkab Rembang berupaya membantu pelaku UKM mengembangkan diri. ‘’Terlebih persaingan pasar bebas menuntut UKM untuk kerja keras dan kreatif saat ini,’’ jelas dia.
Dalam pelatihan tersebut, Dinperindagkop menghadirkan penggerak Bukalapak.com Kabupaten Blora, Totok Muhartoyo.
“Seorang penjual tidak usah direpotkan dengan lapaknya, untuk berjualan di media online. Hanya tiga langkah praktis.
Sediakan produknya, foto yang menarik lalu masukan atau upload ke lapak anda di Bukalapak. Maka produk anda siap di pasarkan secara online,” kata dia.

Sumber Berita ; http://berita.suaramerdeka.com/smcetak/pelaku-usaha-kecil-menengah-dilatih-penjualan-online/