Cari Blog Ini

Kamis, 13 April 2017

Relawan Dibekali Kemampuan Tangani Longsor

REMBANG - KALIORI – Ratusan relawan mengikuti latihan gabungan penyematan, evakuasi dan penanganan pengungsi pada bencana longsor dan kebakaran. Tidak hanya dibekali teori, relawan juga diajak praktik penanganan bencana.
Sekretaris PMI Kabupaten Rembang Suparwi yang menjadi narasumber  mengatakan, simulasi digambarkan adanya longsor di wilayah Gowak, Lasem yang  disertai kebakaran salah satu rumah warga. Dengan kondisi tersebut, relawan dituntut bergerak sigap melakukan penanganan dan pengungsiannya yang tepat.
”Sesuai standar penanganannya, relawan dibekali teori kemudian baru praktik,” ungkapnya (12/4).
Diantara materi yang diberikan seperti, pelatihan orari, pertolongan pertama, pemadam kebakaran, dapur umum dan bongkar pasang tenda. Pemateri dilibatkan langsung unsur PMI, Dinas Sosial, BPBD, Orari maupun Damkar.
“Setelah lima materi diberikan, mereka diajak langsung praktik. Simulasinya ada sebuah bencana tanah longsor disertai kebakaran rumah.,” terangnya.
Sementara Kepala Pelaksana BPBD Rembang Suharso menyambut, positif adanya bimtek SAR dalam rangka memberikan pemahaman relawan. Termasuk mereka yang lokasinya dengan daerah rawan bencana dapat mencermati setiap ada sesuatu kejadian.
”Kami berharap ini bermanfaat. Ini penting untuk menekan kejadian buruk yang tidak di inginkan,” katanya.

 Sumber Berita : http://radarkudus.jawapos.com/read/2017/04/13/3569/-relawan-dibekali-kemampuan-tangani-longsor/