Cari Blog Ini

Senin, 09 Juli 2018

Pembangunan Kantong Parkir Terminal Bakalan Krapyak Kudus Dikebut

Kudus – Pembangunan kantor parkir Terminal Wisata Bakalan Krapyak Kudus semakin dikebut. Diperkirakan pada bulan awal Agustus 2018 sudah bisa digunakan. Saat ini, tahap pembangunan sudah mencapai 60 persen. Pelaksana proyek dari PT Sumber Muria Abadi Sejahtera, Sukma mengatakan pembangunan untuk kanopi parkir becak dan landasan bus sudah 60 persen. Proyek yang menghabiskan dana Rp 6,4 miliar itu diperkirakan selesai lebih awal dari target selesai September 2018.
“Saat ini masih dalam pekerjaan. Baik yang kanopi becak yang berukuran 30×27 meter, maupun landasan bus yang berukuran 70×120 meter,”jelasnya.
Kabid Sarpras LLAJ Dishub Kudus Sunyoto mengatakan, melihat progres pembangunan pihaknya juga menyakini pembangunan akan selesai lebih cepat. “Awal Agustus selesai, agar bisa digunakan para pengunjung,” tuturnya.
Ia mengatakan, untuk landasan parkir bus setelah direvitalisasi ini akan memilik daya tampung yang lebih bear. Diperkirakan mampu menampung 100 bus. “Kalau dulu hanya 50 bus terpakir. Namun nanti juga tergantung jumlah pengunjung,”ungkapnya.
Seusai menyelesaikan betonisasi dan kanopi tempat parkir becak, lokasi terminal akan dilengkapi taman-taman kecil.
“Nanti pohon-pohon yang ada di situ tidak akan ditebang, untuk pelengkap taman-taman dan penyejuk. Biar wisatawan betah ke Kudus,” tandasnya.



Sumber Berita :  http://www.murianews.com/2018/07/07/145005/pembangunan-kantong-parkir-terminal-bakalan-krapyak-kudus-dikebut.html