Cari Blog Ini

Selasa, 19 November 2019

Indonesia Paparkan Potensi Peningkatan Kerja Sama ASEAN dan Italia melalui Implementasi ASEAN Outlook on the Indo-Pacific

Milan, Italia - Berbicara sebagai panelis kunci dalam diskusi di Asosiasi Italia-ASEAN, Dubes RI untuk Italia, Esti Andayani, menyampaikan perkembangan terkini di Indonesia dan kawasan, khususnya ASEAN. “Sentralitas ASEAN semakin relevan dalam geopolitik Asia Pasifik saat ini. Untuk itu, ASEAN mengesahkan ASEAN Outlook on the Indo-Pacific pada bulan Juni lalu", ujar Dubes Esti. Disinggung pula potensi kerja sama antara ASEAN dengan Italia yang semakin terbuka lebar melalui implementasi ASEAN Outlook dengan adanya perhatian ASEAN dan Italia yang tinggi pada pembangunan infrastruktur dan konektivitas.
Asosiasi Italia-ASEAN menyelenggarakan diskusi interaktif mengenai peluang kerja sama antara Italia dengan negara-negara ASEAN pada hari Jumat (15/11) di Bookcity Milan, Italia. Diskusi dipandu oleh jurnalis Danilo Taino dari harian Corriere Della Sera dan diikuti oleh 40 orang dari kalangan pemerintah, pengusaha, masyarakat sipil, akademisi dan think tank Italia. Selain Indonesia, perwakilan Kedubes Viet Nam juga turut hadir dan ikut mendorong Italia untuk terus meningkatkan investasinya di ASEAN.
Para peserta antusias mengikuti diskusi yang juga membahas Regional Comprehensive Economic Partnership (RCEP), negosiasi perdagangan antara Uni Eropa dengan negara-negara ASEAN, Laut Tiongkok Selatan, dan Belt and Road Initiative (BRI).
Profesor Romeo Orlandi, pakar Asia tenggara dari Universitas Bologna memaparkan perkembangan terkini, termasuk dinamika regional di ASEAN, yang sesungguhnya menghadirkan sejumlah peluang bagi Italia untuk memperkuat kerja sama.
Lebih lanjut, Dubes Esti juga menekankan posisi negara-negara anggota ASEAN sebagai emerging economies yang memiliki kapasitas dan kapabilitas untuk menghadapi tantangan perang dagang saat ini. Dalam hal ini, High-Level Dialogue on ASEAN-Italy Economic Relations menjadi semakin penting untuk mengidentifikasi akibat maupun potensi kerja sama dari adanya perang dagang bagi ASEAN dan Italia.
Dalam acara ini juga dilaksanakan peluncuran kembali sebuah buku tentang dinamika kehidupan politik dan ekonomi Indonesia, “Italy and Indonesia: Islands, peninsulas, and archipelagos" yang disusun oleh Asosiasi Italia-ASEAN. Buku dwibahasa (Italia dan Inggris) ini merupakan kumpulan tulisan para pakar dan pengamat politik ekonomi kedua Negara. Di dalamnya dipaparkan bagaimana Indonesia dan Italia dapat memperkuat kerja sama sebagai sesama negara anggota G20. Diterbitkan pada tahun 2017 lalu, buku ini diluncurkan untuk kedua kalinya sebagai bagian dari kegiatan pameran buku Bookcity Milano yang berlangsung tanggal 8-16 November 2019.


Sumber : https://kemlu.go.id/portal/id/read/791/berita/indonesia-paparkan-potensi-peningkatan-kerja-sama-asean-dan-italia-melalui-implementasi-asean-outlook-on-the-indo-pacific