Cari Blog Ini

Rabu, 29 Maret 2017

Persipa Jr Diminta Lebih Disiplin

PATI – Pelatih Persipa Yunior (Yr) Sutrisno “Sejo” menginstruksikan pemainnya untuk lebih disiplin dalam menghadapi laga kedua Liga Remaja Piala Soeratin Grup D.
Setelah menjamu Persiku Yr Kudus, Laskar Saridin Muda bakal menghadapi Persijap Yr Jepara di Stadion Joyokusumo, Rabu (29/3).
“Jangan sampai lengah lagi dalam pertandingan kedua. Anak-anak harus lebih bekerja keras untuk mendapat hasil positif,” ujarnya, kemarin.
Dalam laga awal, Persipa Yr mengalami nasib buruk. Menghadapi Persiku Yr di Stadion Joyokusumo, Minggu (26/3) tuan rumah menyerah 0-1 dari tim kota tetangga.
Sejo dengan fair mengakui kekalahan tersebut. Dia menyebut, persiapan yang mepet membuat timnya belum tergarap secara maksimal. “Anak-anak masih sering lengah, salah satunya berbuah gol.
Ke depan kami perbaiki, pemain harus lebih disiplin,” ujarnya, seusai pertandingan. Gol tim tamu lahir dari aksi menawan gelandang Andy Harjito pada menit ke-52.
Dia melewati dua pemain belakang Persipa sebelum melakukan tembakan menghujam ke gawang tuan rumah yang dikawal Dimas Fani. Menjelang bubaran, Macan Muria muda berpeluang menggandakan gol.
Namun, tendangan stiker pengganti Andika Fachriyanto melebar ke sisi kanan gawang. Andika, yang merupakan putra legenda Persipa Haryanto telah lepas dari kawalan pemain lawan. Tuan rumah bukan tanpa peluang.
Setidaknya tiga kesempatan mencetak gol terlewatkan karena penyelesaian akhir yang buruk. Salah satu peluang matang didapat gelandang Andhika Asmara. Tendangan kerasnya setelah mengocek bola mengarah tepat di pelukan penjaga gawang Persiku Arif Wicaksono.
Pertandingan berjalan lamban. Kedua tim tampak kurang nyaman dengan kondisi lapangan yang licin setelah diguyur hujan deras.
Bahkan, pemain tuan rumah justru tampak sering tak mampu menguasai diri karena terpeleset. Seringkali kesempatan tim tamu muncul dari lepasnya pengawalan pemain belakang Persipa yang terpeleset. Sejo mengatakan, timnya tak meratapi hasil tersebut.
Menurutnya, kinerja pemainnya tidak buruk. Hanya faktor keberuntunga belum berpihak kepada Laskar Saridin muda. “Ada banyak peluang tadi meskipun sering diserang. Kerja sama tim juga sudah berjalan baik.
Memang ada beberapa celah yang harus diperbaiki,” tandasnya. Sementara, Pelatih Persiku Yr Widoro Heriyanto mengaku, laga perdana relatif berat bagi timnya. Namun, hal tersebut dapat diatasi dengan kerja keras para pemainnya.
Di tengah pertandingan, suporter Persipa, Patifosi terlibat aksi saling lempar batu dengan suporter Persiku, SMM. Keributan tidak sempat meluas setelah aparat keamanan dan panitia pelaksana (Panpel) meredamnya.
Namun, kericuhan berlanjut di luar stadion seusai laga. Keributan berlangsung di sekitar lapangan tenis indoor kompleks stadion, tempat motor suporter SMM diparkir.

Sumber Berita : berita.suaramerdeka.com/smcetak/persipa-jr-diminta-lebih-disiplin/