Cari Blog Ini

Kamis, 22 Juni 2017

Laporkan jika Tempat Wisata Naikkan Harga Tiket



SEMARANG – Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Jateng menyebar nomor aduan pelayanan objek pariwisata di provinsi ini selama masa mudik Lebaran 2017. Jika menemui lonjakan harga tiket dan tarif parkir yang tidak sesuai aturan atau pelayanan yang tidak layak dan harga makanan yang melambung, pengunjung diminta melapor.
Kepala Disporapar Jateng Urip Sihabudin menjelaskan, pengaduan itu bisa disampaikan melalui SMS atau WhatsApp ke nomor 08112888305.
Masyarakat juga bisa menyampaikan informasi secara langsung ke posko monitoring pelayanan pariwisata di kantor Disporapar Jateng Jalan Pemuda Kota Semarang. Posko dibuka 23 Juni-3 Juli 2017.
Pihaknya juga mendirikan posko di sejumlah lokasi pariwisata, terutama yang diprediksi disambangi pengunjung dalam jumlah tinggi. ”Nomor itu untuk mempermudah laporan. Harapan kami, pelayanan tempat-tempat pariwisata terus meningkat,” kata Urip.
Kenaikan harga tiket dan tarif parkir di luar kewajaran memang kerap terjadi selama libur Lebaran. Masa liburan dimanfaatkan pengelola untuk menangguk keuntungan sebesar-besarnya. S
ebagai antisipasi awal, Disporapar sudah menggelar sosialisasi pada Dinas Pariwisata kabupaten/ kota dan Kelompok Sadar Wisata. Mereka diimbau memperlakukan wisatawan dengan baik dan jangan sampai membuat kapok.
Menurut Urip, pelayanan di lokasi pariwisata harus maksimal. Apalagi, pemudik bisa menjadi perantara promosi yang efektif. Jika puas, mereka akan menyampaikan pada keluarga ataupun teman saat kembali ke perantauan.
Anggota Komisi D DPRD Jateng Muhamad Ngainirrichadl mengapresiasi upaya Disporapar. Ke depan, ia meminta pemerintah turut memprioritaskan perbaikan dan pelebaran jalan menuju objek wisata.
Apalagi, pariwisata juga merupakan salah satu program prioritas pembangunan Jateng. ”Kondisi infrastruktur akan memengaruhi jumlah kunjungan wisatawan,” ujarnya.

Sumber Berita : http://berita.suaramerdeka.com/smcetak/laporkan-jika-tempat-wisata-naikkan-harga-tiket/