Cari Blog Ini

Sabtu, 30 Juni 2018

Waktu Relokasi PKL Menara Kudus Belum Jelas, Ternyata Ini Alasannya

KUDUS-– Hingga kemarin, waktu pemindahan pedagang kaki lima (PKL) yang berada di sepanjang Jalan Madurekso atau depan Menara Kudus belum jelas. Beberapa waktu lalu pedagang di-deadline hanya bisa menempati lapaknya hingga H+7 Lebaran. Namun, hingga kemarin belum ada satupun lapak yang beranjak dari tempatnya.
Saat dikonfirmasi terkait hal tersebut, salah satu pedagang di kawasan tersebut, Sutiah mengungkapkan, hingga kemarin pihaknya belum mendapatkan instruksi untuk meninggalkan lapaknya.
”Iya, dulu sebelum Lebaran kami dikasih waktu untuk tetap bisa berjualan di sini sampai kupatan. Tapi sampai sekarang kami belum menerima instruksi lagi oleh Dinas Perdagangan. Jadi kami masih stay di sini,” ujarnya.
Dalam keterangannya, beberapa waktu yang lalu ia dan pedagang lain juga sempat datang ke Dinas Perdagangan untuk membicarakan soal relokasi. Namun, untuk waktu relokasi dan pengundian nomor kios belum ada kepastian hingga sekarang.
”Kalau saya pribadi senang dengan rencana pemindahan itu. Sebab, menurut saya selain lebih rapi juga karena alasan keamanan. Kalau saya tetap di sini, berjualan di trotoar tidak aman, karena sewaktu-waktu bisa diusir,” terangnya.
Ia berharap segera ada kejelasan dari pihak terkait. Sehingga ia bisa memiliki tempat berjualan yang layak dan aman. Terkait soal ramai atau tidaknya nanti, ia pasrah kepada Tuhan.
Hal berbeda disampaikan pedagang lain, Kustinah. Ia kurang setuju dengan adanya rencana pemindahan PKL Menara di Terminal Wisata Bakalan Krapyak (TWBK). ”Saya di sini sudah 15 tahun. Kalau disuruh pindah aslinya ya berat hati. Pengennya bisa tetap berjualan di sini,” katanya.
Terpisah, Kepala Dinas Perdagangan Kudus Sudiharti melalui Kepala Bidang PKL Shofyan Dhuhri mengungkapkan, pihaknya saat ini belum bisa menjawab terkait waktu pasti pemindahan PKL Menara. ”Saat ini kami masih menunggu koordinasi dengan Dinas Perhubungan. Tempat pemindahan juga belum siap. Nanti kalau dipaksa pindah malah akan jadi masalah baru,” ungkapnya.
Sementara itu, Plt Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Kudus Sam'ani Intakoris melalui Koordinator TWBK Alfan Wiliyanto mengatakan, pihaknya sudah mengizinkan TWBK ditempati PKL Menara. Kebijakan lanjut menjadi tanggung jawab Dinas Perdagangan.
”Tempat yang nantinya akan ditempati yakni tempat yang dulu digunakan istirahat tukang becak dan ojek. Letaknya berada di sisi paling timur deretan kios-kios. Dengan ukuran kios sekitar 1,5 meter persegi,” katanya.


Sumber Berita :  https://radar.jawapos.com/radarkudus/read/2018/06/30/84284/waktu-relokasi-pkl-menara-kudus-belum-jelas-ternyata-ini-alasannya