#PILKADA SERENTAK 2024 MENUJU Pemungutan Suara PILKADA Serentak 2024 #BALON GUBERNUR JATENG PEMILU 2024 #TAHAPAN BALON BUPATI KABUPATEN PATI  PEMILU 2024 #BALON GUBERNUR JATENG PEMILU 2024 #HARI PAHLAWAN NASIONAL 2024 #borobudur marathon 2024

Cari Blog Ini

Senin, 16 Juli 2018

Persipa Yr Awali Laga dengan Hasil Manis

PATI - Persipa Yunior (Yr) mengawali kompetisi Piala Soeratin U-17 Jateng dengan hasil manis. Laskar Saridin Muda berhasil mengemas tiga poin dalam pertandingan kontra PSIP Yr Pemalang di Stadion Joyokusumo, Minggu (15/7).

Kemenangan dramatis Persipa ditentukan melalui sepakan strikernya, Andika Fachriyanto. Dia berhasil melesakkan gol sesaat sebelum wasit Hadi Suroso meniup peluit panjang.

Andika berhasil memanfaatkan bola liar setelah disundul rekannya yang memanfaatkan sepak pojok. Tendangan voli penyerang jangkung itu mengarah ke sudut kanan gawang PSIP yang dikawal Alfi Zainul Mutaqim pada menit ke-95.

Kendati meraih kemenangan, pelatih Persipa Yr Eko Supriyanto mengaku kurang puas dengan permainan anak asuhannya. Instruksi yang disampaikan belum sepenuhnya diikuti pemain. "Organisasi permainan masih perlu diperbaiki.

Komunikasi mereka kurang berjalan baik sehingga serangan yang dibangun mudah dimentahkan lawan," ujarnya. Pelatih berlisensi C AFC ini juga menyoroti mental Lingga Widya Saputra dan kawan-kawan. Menurutnya, para pemainnya masih tampak demam panggung pada laga awal.

Kurang Efektif

Tuan rumah langsung menggebrak pada awal pertandingan. Namun, seringkali serangan kurang efektif lantaran komunikasi antarpemain tidak berjalan baik. Persipa hanya beberapa kali mendapat peluang mencetak gol.

Kondisi itu diakui sang arsitek yang akrab disapa Pri, lantaran keluarya gelandang jangkar Bima Anggi Sadewa pada menit ke-26.

Dia mengalami cedera sehingga harus menepi. Posisi Bima digantikan Muhammad Winarko. Memasuki paro waktu kedua, intensitas serangan lebih meningkat.

Skema serangan diubah dari umpan pendek menjadi crossing panjang. Pola demikian tampak lebih efektif. Peluang relatif lebih banyak dari babak pertama.

Termasuk dua tendangan bebas dekat kotak penalti. Hanya, eksekusinya belum maksimal sehingga tak berbuah gol. Sementara itu, Pelatih PSIP Yr Carmadi mengemukakan, anak-anak asuhannya telah bermain maksimal.

Aditya Taufiqurrahman dan kawan-kawan, menurutnya, telah bermain lepas dan penuh semangat. Untuk laga selanjutnya, Persipa Yr bakal menjamu Hati Beriman FC Salatiga di Stadion Joyokusumo pada 22 Juli. Dalam laga tersebut, Laskar Saridin Muda juga membidik poin penuh.



Sumber Berita :  https://www.suaramerdeka.com/smcetak/baca/104410/persipa-yr-awali-laga-dengan-hasil-manis