Cari Blog Ini

Rabu, 17 Juli 2019

Laporkan Persetujuan PoD Blok Masela kepada Presiden, Menteri Jonan: Investasi Terbesar Setelah Freeport

Setelah menyetujui Rencana Pengembangan (Plan of Development/PoD) Proyek LNG Lapangan Abadi di Blok Masela, Menteri ESDM Ignasius Jonan hari ini, Selasa (16/7) melaporkan secara langsung persetujuan pengelolaan Blok Masela tersebut kepada Presiden Joko Widodo di Istana Negara Jakarta.
"Persetujuan pemerintah terhadap pembangunan blok Masela sudah diberikan. Jadi kami lapor, kami serahkan persetujuannya di hadapan Bapak Presiden," kata Menteri Jonan pada kesempatan tersebut.
Persetujuan revisi PoD ini diserahkan langsung oleh Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Dwi Sucipto kepada Presiden dan CEO Inpex Incorporation Takayuki Ueda dan disaksikan langsung oleh Presiden Joko Widodo. Dokumen PoD Blok Masela sendiri sudah ditandatangani oleh Menteri Jonan pada pekan lalu.
Pengembangan Blok Masela ini, imbuh Jonan, dengan total biaya pengembangan lapangan mencapai USD 18,5 miliar - USS 19,8 miliar, akan menyerap ribuan tenaga kerja baik saat konstruksi maupun onstream. "Pada saat pembangunan dapat menyerap 30 ribu tenaga kerja langsung maupun pendukung dan saat beroperasi akan menyerap tenaga kerja antara 4.000 - 7.000 orang termasuk pembangunan industri petrokimia," jelas Jonan.
Presiden Jokowi menyambut positif atas langkah konkret yang diambil oleh Kementerian ESDM dalam menarik investasi di sektor migas. "Meskipun negosiasi alot akhirnya pada hari ini kita bisa menyelesaikan investasi yang sangat besar. Ini sangat berarti untuk Indonesia," ungkap Dwi Sucipto menggambarkan apresiasi Presiden Jokowi.


Sumber :  https://www.esdm.go.id/id/media-center/arsip-berita/-laporkan-persetujuan-pod-blok-masela-kepada-presiden-menteri-jonan-investasi-terbesar-setelah-freeport